Senin, Desember 16, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Kantor Cabang BPJS Kesehatan Metro Tiap Hari Ramai Layani Pendaftar

Kantor Cabang Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Kota Metro yang melayani kepesertaan pada 6 kabupaten/kota di Lampung saban hari hampir selalu ramai dengan pendaftar sebagai calon peserta, Selasa, 8/3/2016. | Tyas Pambudi/Jejamo.com
Kantor Cabang Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Kota Metro yang melayani kepesertaan pada 6 kabupaten/kota di Lampung saban hari hampir selalu ramai dengan pendaftar sebagai calon peserta, Selasa, 8/3/2016. | Tyas Pambudi/Jejamo.com

Jejamo.com, Metro – Kantor Cabang Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Kota Metro yang melayani kepesertaan pada 6 kabupaten/kota di Lampung saban hari hampir selalu ramai dengan pendaftar sebagai calon peserta.

Kepala Unit Manajemen Kepesertaan dan Unit Pengendali Mutu Pelayanan dan Penanganan Pengaduan Peserta Kantor Cabang BPJS Kesehatan Kota Metro, Anggraeni Putri Manikam, mengatakan, setiap hari pendaftaran calon peserta datang dari kriteria penerima bantuan iuran (PBI) dan bukan penerima bantuan iuran (non-PBI).

Proses pendaftaran peserta, kata dia, dapat dilakukan secara kolektif maupun perorangan dengan memenuhi beberapa ketentuan yang disesuaikan pada kriteria PBI atau non-PBI.

Untuk calon peserta pada kriteria PBI, penetapan jumlah dan persyaratan untuk menjadi peserta dilakukan oleh pemerintah setempat. Sementara untuk calon peserta pada kriteria non-PBI, mendaftar secara kolektif dengan memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh Kantor Cabang/Kantor Layanan Operasional Kabupaten/Kota (KLOK) terdekat.

“Untuk calon peserta pada kriteria non-PBI, formulir daftar isian peserta harus ditanda tangani oleh pimpinan unit kerja/stempel pada kementerian/lembaga dimana Ia bekerja. Selebihnya adalah menunjukkan dokumen identitas keluarga yang asli, dan daftar gaji yang dilegalisasi,” jelas Anggraeni, Selasa, 8/3/2016.

Dalam kesempatan yang sama, salah satu pendaftar calon peserta BPJS Kesehatan Heriyanti, dari Kecamatan Batanghari, Lampung Timur, mengatakan, pelayanan di Kantor Cabang BPJS Kesehatan Kota Metro cukup memadai.

Terkait antrean panjang, bukanlah menjadi kendala besar karena fasilitas seperti ruang tunggu juga sangat baik.

“Saya merasa nyaman meski menunggu antrean panjang, ruang tunggunya nyaman. Lagipula persyaratan untuk menjadi peserta tidak sulit untuk dipenuhi. Semoga ke depan pelayanannya bisa lebih baik lagi,” tutupnya.(*)

Laporan Tyas Pambudi, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini