Jejamo.com, Way Kanan – Kapolda Lampung Brigjen Pol Ike Edwin melaksanakan Anjau Silau bersama 5 kebuayan sekaligus peletakan batu pertama pembangunan Rumah Gedung (rumah paling tua) Kampung Negara batin Kecamatan Negara Batin Kabupaten Way Kanan.
Dalam acara ini hadir juga Sekda Provinsi Arinal Djunaidi, Bupati Way Kanan Raden Adipati Surya, Komandan Kodim 0427 Letkol Inf Edi Prayitno beserta jajarannya, AKBP Harseno beserta jajarannya.
Acara Anjau Silau merupakan bentuk adat serta budaya Lampung Way Kanan yang memiliki makna bahwasanya Brigjen Pol Ike Edwin mengingat akan asal usul maupun silsilah garis keturunan nya.
Setelah melakukan peletakan batu pertama dalam proses pembangunan rumah gedung Brigjen Pol Ike Edwin menjelaskan bahwasanya dirinya merupakan keturunan yang ke-21 dari pangeran menang jagat.
” Kakek saya Suttan Mangku Bumi merupakan keturunan yang ke-19, Ibunda saya keturunan yang ke-20, jadi saya merupakan keturunan yang ke-21,” tegas Ike Edwin, Rabu 16/03/2016.
Pada kesempatan itu, Brigjen Pol Ike Edwin juga membagikan nomor handphone (HP) kepada seluruh masyarakat yang hadir. Hal ini bertujuan agar masyarakan dapat mengubah pandangan mereka selama ini bahwasanya ada jarak antara pihak kepolisian maupun masyarakat.
“Saya mengharapkan kepada seluruh jajaran dibawah saya khususnya Kabupaten Way Kanan dapat benar benar menjalankan tugas dalam rangka mengayomi serta menciptakan rasa aman bagi masyarakat di kabupaten ini,” ucapnya.(*)
Laporan Buhairi Aidi dan Lia, Wartawan Jejamo.com