Jumat, November 8, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Kebakaran di Lampung Selatan, Kapolsek Imbau Satpam untuk Tingkatkan Pengawasan

Kebakaran di Lampung Selatan
Kapolsek Tanjung Bintang Kompol Th Prasetyo | Sigit/jejamo.com

Jejamo.com, Lampung Selatan – Pasca musibah kebakaran di Lampung Selatan yang melanda PT Bintang Bukit Barisan, Kapolsek Tanjung Bintang Kompol Th Prasetyo mengimbau seluruh satuan keamanan dan pihak perusahaan untuk lebih berhati-hati.

“Saya bersama Koramil dan Kapolres AKBP Adi Ferdiyansahputra mengimbau semua pihak untuk lebih meningkatkan pengawasan, khususnya pada hari libur,” ujarnya saat dimintai keterangan.

Ia juga menganjurkan satuan pengamanan untuk mengecek kembali mesin pabrik setelah pemakaian dan mematikan mesin yang tidak digunakan.

“Dispenser atau mesin apa pun lebih baik dimatikan setelah dipakai, agar semuanya tetap aman,” ujarnya pada jejamo.com, Minggu, 13/12/2015.

Dikatakannya, hal itu ia sampaikan demi menjaga keamanan bagi siapa pun, baik pegawai maupun perusahaan itu sendiri, agar kejadian serupa tidak kembali terulang di tempat lain.

Seperti diberitakan jejamo.com sebelumnya, PT Bintang Bukit Barisan terbakar akibat korsleting listrik. Akibat kebakaran itu, perusahaan menderita kerugian miliaran rupiah. (*)

Baca juga: Kebakaran di Tanjung Bintang Bikin Perusahaan Rugi Semiliar Lebih

Laporan Sigit Sopandi, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini