Rabu, November 6, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Kebakaran Inul Vista Manado, Alarm dan Pendeteksi Asap Gedung Tak Berfungsi

karaoke inul vizta kebakaran
Unit Penangulangan Kebakaran Manodo masih berada di lokasi terbakarnya gedung karoke Inul Vista | solopost.com

Berita Nusantara, Jejamo.com – Sejumlah kejanggalan diungkapkan saksi mata dan pengunjung Inul Vista Manado. Mereka menilai pengelola lalai dalam menyediakan alat pengaman kebakaran sehingga sejumlah pengunjung terjebak dalam gedung yang terbakar tersebut, tanpa dapat menyelamatkan diri.

Sejumlah pengunjung yang melihat langsung insiden tersebut mengatakan, alarm tanda kebakaran tak berfungsi, demikian pula alat penyemprot air yang biasanya aktif saat mendeteksi asap.

Salah seorang korban bernama Ifo mengatakan, ia bersama rekan-rekannya sama sekali tak mengetahui telah terjadi kebakaran di tempat karaoke tersebut karena listrik tak padam.

“Waktu saya ke luar ruangan baru saya tahu sudah kebakaran. Saya lihat api berwarna merah dan asap di mana-mana. Saya balik kasih tahu teman-teman dan kami langsung pecahkan kaca jendela. Puji Tuhan, kami selamat,” ujar Ifo, 21 tahun. Seperti dikutip Tempo.co.

Penuturan lain diungkapkan Eby, salah satu warga yang coba membantu proses penyelamatan korban sebelum petugas pemadam kebakaran datang. Menurut Eby, yang akhirnya memilih keluar dan meninggalkan para korban karena bau plastik terbakar sangat menyengat. Warga kesulitan untuk menolong korban yang ada di dalam gedung karena hanya ada satu akses jalan, sedangkan jalan itu sedang terbakar.

“Kami lihat asap baru masuk coba membantu. Listrik masih tetap menyala dan sama sekali tak terdengar ada bunyi alarm,” terang Eby.

Akibat kebakaran itu, 12 pengunjung tewas. Sebagian besar korban tewas karena menghirup gas beracun hasil proses terbakaran material yang ada di dalam gedung. Pihak rumah sakit juga mendua, kebanyakn korban tewas akibat kehabisan oksigen saat terjebak di lantai II dan III bangunan tersebut.(*)

Jejamo.com, Portal Berita Lampung Terbaru dan Terpercaya

Populer Minggu Ini