Senin, November 11, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Kebakaran Toko Elektronik di Bandar Lampung Telan Kerugian Hingga Ratusan Juta

Kebakaran di toko Maju Jaya Elektronik/Visicom di Kelurahan Kalibalok Kencana, Bandar Lampung, Jumat, 22/01/2016. | Andi Apriadi/Jejamo.com
Kebakaran di toko Maju Jaya Elektronik/Visicom di Kelurahan Kalibalok Kencana, Bandar Lampung, Jumat, 22/01/2016. | Andi Apriadi/Jejamo.com

Jejamo.com, Bandar Lampung- Kapolsekta Tanjungkarang Timur Bandar Lampung Kompol Edy Saputra mengatakan, kebakaran diduga sementara akibat arus pendek listrik.

“Kebakaran diduga kosrleting listrik dari salah satu ruko, tapi, yang terbakar toko sebelah,” ujarnya kepada jejamo.com, di tempat kejadian perkara (TKP), Jumat, 22/01/2016.

Kompol Edy menambahkan, anggota Polsek Tanjungkarang Timur masih melakukan pemeriksaan. “Kami masih melakukan pemeriksaan dan penyelidikan di TKP,” tuturnya.

Belum bisa diketahui kerugian yang dialami korban namun diperkirakan mencapai ratusan juta,”Kalau kami lihat dari lokasi kebakaran, diperkirakan kerugian kurang lebih mencapai ratusan juta,” ucap Kompol Edy.

Ali, pemilik ruko yang terbakar belum bisa dimintai keterangan, lantaran pemilik ruko masih mengalami Syok.” Maaf mas, saya belum bisa bilang, karena saya masih pusing dengan kejadian ini,” ujar Ali pemilik Ruko.

Diberitakan sebelumnya, kebakaran melalap sebuah rumah toko Maju Jaya Elektronik/ Visicom di Jalan P. Antasari Rt. 03 Lingkungan Kelurahan Kalibalok Kencana, Bandar Lampung,  tepatnya di tepatnya depan kantor BNN, Jumat, 22/01/2016.

Danis petugas penjaga malam mengatakan, kebakaran dimulai dari korsleting listrik ruko Cahaya Kunci, yang mengelurkan api sekitar pukul 03.30 Wib. Kemudian api yang dari ruko Cahaya Kunci langsung menyambar ruko Maju Jaya Elektronik.

“Api langsung menjalar besar keruko dan saya jemput yang punya ruko, kemudian pemilik ruko menelpon petugas pemadam kebakaran,” ceritanya.(*)

Laporan Andi Apriyadi, Wartawan jejamo com.

 

Populer Minggu Ini