Senin, November 11, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Kemen PUPR dan Pemprov Lampung Bagi Tugas PPK Pembangunan Tol Lampung

Petugas PPK JTTS ruas 0 - 40 km, Edison | Sugiono/jejamo.com
Petugas PPK JTTS ruas 0 – 40 km, Edison | Sugiono/jejamo.com

Jejamo.com, Bandar Lampung– Guna mempercepat proses pembangunan mega proyek Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS), Kementrian PUPR bersama Pemerintah Provinsi Lampung membagi tugas Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) untuk pembangunan jalan tol tahap II ruas Terbanggi Besar – Pematang Panggang menjadi 3 bagian.

Pemecahan tugas PPK menjadi tiga bagian dimulai dari titik 0 – 40 km dengan petugas PPK yaitu Edison,  selanjutnya dari titik 40 – 79 km dengan PPK yaitu Gustam, dan 79 – 112 km dengan petugas PKK Syafrudin. Pembagian tugas PPK JTTS diserah terimakan secara resmi di Hotel Grand Praba, Bandar Lampung, Senin 8/5/2017.

Asisten Ekonomi dan Pembangunan Pemprov Lampung yang juga selaku Ketua Tim Percepatan Pembangunan JTTS Adeham mengatakan, dengan adanya pembagian 3 wilayah petugas Pejabat Pembuat Komitmen, maka kerja pembangunan jalan tol akan lebih maksimal.

“Ya ini, sebagai contoh-contoh upaya percepatan pembanguna jalan tol. Yang jelas cara mengurusinya, cara pelaksanaanya, cara menghitungnya, cara laporannya dan cara turun pemantuan lapangannya akan lebih cepat. Karena timnya lebih cepat. Karena kerja ini tidak boleh hanya 1 orang atau 1 kelompok saja. Tetapi harus kebersamaan dan bersama-sama yaitu pemerintah, BPN, PUPR, satgas, appraisal, dan juga masyarakat,” katanya.

Dia menambahkan, dari awal penyelesaian pembebasan lahan jalan tol yang ditargetkan Maret ternyata meleset dari perkiraan. Terangnya.

Dari keseluruhan lahan yang harus dibebaskan, jelas Adeham 252 km. Mulai dari tahap I yaitu 140 km sudah terselesaikan 75 persen dan jalan tol yang sudah dirigid 51 km dengan spot-spot Bakauheni, Sabah Balau, Pesawaran, dan Lampung Tengah. “Tapi kalau untuk pembangunan jalan tol tahap II ini masih tahap land clearing,” tambah Pj Tulang bawang barat ini.

Sementara itu, petugas PPK ruas 0 – 40 km, Edison mengatakan berdasarkan SK Menteri PUPR untuk melakukan percepatan pembangunan jalan tol Terbanggi Besar – Pematang Panggang, dibuat bahwa ada pembagian tugas PPK menjadi 3. “Dengan tujuan percepatan mengejar target penyelesaian pembangunan jalan tol. Harapan kita ruas jalan tol kita ini harus bisa dipakai pada saat nanti Asian Games berlangsung,” kata dia lagi.

Menurut Edison, kendala utama yang dihadapi dilapangan yang sering terjadi oleh petugas sendiri yaitu pada proses pembebasan tanah.(*)

Laporan Sugiono, Wartawan Jejamo.com

 

Populer Minggu Ini