Selasa, November 12, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Ketua KPU Tulangbawang Barat Ismanto Ahmad Klaim Pilkada 100% Siap

Salah satu TPS di Tuba Barat. | Mukaddam/Jejamo.com
Salah satu TPS di Tuba Barat. | Mukaddam/Jejamo.com

Jejamo.com, Tulangbawang Barat – Seluruh logistik Pilkada Kabupaten Tulangbawang Barat telah berada di masing-masing tempat pemungutan suara (TPS). KPU Tulangbawangt Barat mengklaim siap 100 persen menghadapi pilkada kali ini.

Demikian dikatakan Ketua KPU setempat Ismanto Ahmad di kantornya tadi malam kepada jejamo.com.

“Semua personel di TPS juga siap. Kami sudah lihat semua dan insya Allah siap 100 persen,” ujarnya.

Ismanto sangat mengharapkan pemilih dapat berpartisipasi sepenuhnya untuk hadir di TPS dan menggunakan hak pilih dengan baik.

“Sejauh ini kita sama berharap agar pelaksanaan pilkada di kabupaten ini besok dapat berjalan baik tanpa ada suatu halangan,” pungkasnya.

Pilkada di Tuba Barat hanya diikuti satu pasangan calon, yakni petahana Umar Ahmad dan Fauzi Hasan. Mereka disokong 10 partai. Tak ada calon lain yang mereka hadapi.

Umar dan Fauzi akan bertarung dengan kotak kosong pada pilkada serentak tahun ini.(*)

Laporan Buhairi Aidi dan Mukaddam, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini