Kamis, November 7, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Ketua TP PKK Metro Ajak Petani Beralih Gunakan Pupuk Kompos

Kegiatan panen jagung yang dihadiri Ketua TP PKK Kota Metro Silfia Naharani di area ladang Kelurahan Purwoasri, Metro Utara, Selasa, 2/8/2022. | Anggi/Jejamo.com

Jejamo.com, Kota Metro – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kota Metro, Silfia Naharani, mengajak para petani untuk mulai menggunakan pupuk kompos sebagai pengganti pupuk kimia.

“Pupuk kompos itu jika diolah dengan baik bisa menjadi pupuk yang bagus untuk tanaman padi, jagung dan lainnya. Dan hasil panennya pun juga bagus,” ucap Silfia usai memanen jagung di area ladang Kelurahan Purwoasri, Metro Utara, Selasa, 2/8/2022.

Menurutnya, penggunaan pupuk berbahan zat kimia yang berlebihan akan berdampak buruk terhadap kesuburan tanah.

Disebutnya, salah satu pupuk kompos lokal yang baik yakni pupuk kompos WJ Kusuma yang dibuat oleh pemuda pelopor Provinsi Lampung asal Kota Metro, Elvin Effendi.

“Ini jagung yang kita panen pupuknya dari pupuk kompos WJ Kusuma. Hasil panennya baik dan memuaskan,” ucapnya.

Dia berharap, ke depan, pemuda maupun masyarakat Kota Metro bisa berinovasi mengolah pupuk kompos seperti yang dilakukan Elvin Effendi agar petani di Bumi Sai Wawai tidak bergantung pada pupuk kimia.(*)[Anggi]

Populer Minggu Ini