Kamis, November 14, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Khawatir Wabah Malaria, Warga Keteguhan Desak Dinkes Lampung Lakukan Fogging

Kompleks Rusunawa di Telukbetung Barat, Bandar Lampung, Rabu, 6/4/2016 |Andy/Jejamo.com
Kompleks Rusunawa di Telukbetung Barat, Bandar Lampung, Rabu, 6/4/2016 |Andy/Jejamo.com

Jejamo.com, Bandar Lampung – Sejumlah warga yang menempati Kompleks Rusunawa Keteguhan Telukbetung Barat, Bandar Lampung meminta Dinas Kesehatan Lampung segera mengambil tindakan terkait beberapa warga yang terserang malaria.

“Kami ingin Dinas Kesehatan segera lakukan fogging sebelum mewabah,” ungkap Arif  kepada Jejamo.com, Rabu 6/4/2016. Arif menambahkan, terakhir pemerintah melakukan penyemprotan sekitar dua bulan lalu, itu pun tidak merata di setiap tempat.

Di satu sisi, seorang penjaga, Simon (38) berharap pada warga perumahan untuk menjaga kebersihan sehingga terhindar dari malaria dan Demam Berdarah Degue (DBD).

Malaria merupakan penyakit menular akibat infeksi parasit plasmodium yang ditularkan melalui gigitan nyamuk anopheles. Sedang DBD berasal dari virus dengue dan menyebar ke manusia melalui gigitan nyamuk Aedes aegypti. (*)

 

Laporan Andi Apriyadi, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini