Selasa, Desember 17, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Korban Lain Indra Bekti Ingin Presenter Itu Bersumpah di Atas Alquran

Reza Pahlevi
Reza Pahlevi mengaku telah menjadi korban pelecehan seksual yang dilakukan oleh presenter Indra Bekti sejak tahun 2010 hingga 2013. | Detik.com

Jejamo.com – Satu lagi orang yang mengaku menjadi korban dugaan pelecehan seksual yang dilakukan Indra Bekti. Ia adalah Reza Pahlevi yang mengaku telah mengalami tindakan asusila yang dilakukan di rumah Indra di kawasan Radio Dalam, Jakarta Selatan.

 

Menurut Reza, kejadian itu berulang kali dilakukan Indra Bekti sejak tahun 2010 hingga 2013 akhir. Untuk membuktikan kebenaran, Reza Pahlevi menantang presenter top itu untuk bersumpah di atas Alquran.

 

Reza Pahlevi yang datang bersama tim kuasa hukumnya memberikan keterangan usai melaporkan Indra Bekti ke Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa, 2/2/2016.

 

“Demi Tuhan, dia melecehkan saya. Dia buka baju saya, dia melecehkan. Dan kalau dia bilangnya enggak kenal sama saya, coba dia datang ke sini dan lakukan sumpah di atas Alquran. Berani enggak dia?” kata Reza Pahlevi pada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Selasa, 2/2/2016. Seperti dikutip Liputan6.com.

 

Reza mengaku pertama kali bertemu Indra dalam sebuah acara televisi. Setelah bertukar nomor telepon, Indra pun mengundang Reza ke rumahnya dengan iming-iming dijadikan artis.

 

“Kenalnya dia minta nomor handphone saya ketika acara televisi. Terus tiba-tiba dia telepon saya, saya kaget karena ditelepon artis. Dia suruh saya datang ke rumah, di Radio Dalam pada 2010, dan kejadian itu terjadi,” kata Reza.

 

“Dia janjikan saya untuk jadi seorang entertainer. Dia sering telepon dan suruh saya main ke rumah. Semuanya dipegang, semuanya dilecehkan,” paparnya.(*)

 

Liputan6.com

Populer Minggu Ini