Jejamo.com, Bandar Lampung – Demi kemudahan dan keamanan, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bandar Lampung akan menyiapkan TPS keliling untuk pencoblosan para napi Bandar Lampung di lapas Way Hui Lampung Selatan.
Komisioner Fadilasari menuturkan KPU telah menyediakan TPS di beberapa tempat umum yang berada di Bandar Lampung. TPS keliling akan digunakan di Polresta, Polsekta, rumah sakit dan rumah rawat inap.
“TPS keliling akan dioperasikan dari jam 12.00 Wib sampai selesai,” ujar Fadilasari saat ditemui jejamo.com, di ruang kerjanya, Senin 7/12/2015.
Fadilasari menambahkan, khusus di lapas Rajabasa, KPU akan mendirikan TPS di lokasi lapas. Sedikitnya 135 napi penghuni lapas tersebut bisa menyalurkan suaranya di TPS yang disediakan.
“Lapas tersebut masih di wilayah Bandar Lampung, jadi kami mendirikan TPS khusus di sana. Berbeda dengan TPS di lapas Way Hui, sebab way hui berada di Lampung Selatan, kami menggunakan TPS keliling,” tambahnya.(*)
Laporan Andi Apriyadi, Wartawan Jejamo.com