Senin, Desember 16, 2024

Top Hari Ini

Terkini

KPU Kota Metro Tetapkan Nomor Urut Peserta Pilkada

Nomor urut peserta Pilkada Metro 2015 | Jejamo.com

Jejamo.com, Metro – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Metro menggelar rapat pleno penetapan nomor urut peserta Pilkada Metro 2015 di Gedung Wanita, Selasa, 25/8/2015.

Berdasarkan rapat pleno KPU Metro, pasangan calon walikota dan wakil walikota Darsono dan Taufik Hidayat memperoleh nomor urut satu. Kemudian Abdul Hakim dan Muchlido nomor urut dua. Sementara pasangan Pairin dan Johan nomor urut tiga.

Kemudian pasangan Supriyadi dan Megasari nomor urut empat, lalu Okta Novandra Jaya dan Wahadi nomor urut lima.

Ketua KPU Kota Metro Sukatno mengatakan, pemberian nomor urut tersebut ditetapkan dengan sistem pengudian yang bersifat terbuka untuk umum.Dalam rapat pleno itu ikut dihadiri Penjabat Walikota Metro Chrisna Putra.(*)

Populer Minggu Ini