Jejamo.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengawali kunjungan kenegaraannya ke sejumlah negara dengan mengunjungi Iran sebagai negara pertama. Jokowi tiba di Bandar Udara Internasional Mehrabad, Teheran Iran, Selasa sekitar pukul 16.20 waktu setempat atau pukul 19.50 WIB.
Cuaca dingin menyambut kedatangan Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo saat tiba di Tehran. Presiden Jokowi tiba di Tehran setelah menjalani penerbangan dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 selama 3 jam 30 menit dari Pangkalan Udara Palam, New Delhi India.
Tiba di Bandara Internasional Mehrabad, Presiden dan Ibu Negara Iriana disambut oleh Direktur Jenderal Protokol Kepresidenan Iran MS Abdollahi dan Duta Besar Indonesia untuk Iran Octavino Alimudin.
Presiden Jokowi direncanakan akan mengadakan pertemuan dengan Presiden Iran Hassan Rouhani, Ketua Parlemen Iran Ali Larijani, dan Supreme Leader (Pemimpin Agung) Iran Ayatollah Seyed Ali Khameinei.
Presiden juga akan menghadiri acara Ramah Tamah dan Santap Malam dengan staf KBRI Tehran dan masyarakat Indonesia di Wisma Indonesia, Tehran, sebelum kembali ke Tanah Air pada Rabu petang, 14 Desember 2016.
Adapun kunjungan kenegaraan ke Iran tersebut merupakan kunjungan balasan atas kunjungan Presiden Iran ke Indonesia pada April 2015.(*)
Tempo.co