Jejamo.com – Hasil imbang 1-1 yang diperoleh klub sepak bola Leicester City ketika bermain melawan Aston Villa pada lanjutan Liga Inggris di Stadion Villa Park pada Sabtu malam, 16/1/2016 lalu, membawa Leicester mendapatkan tambahan 1 poin dan menggeser Arsenal dari posisi puncak sementara liga.
Gol pertama pada pertandingan itu dicetak Shinji Okazaki dari Leicester pada menit ke-28. Jamie Vardy sempat melambungkan bola sebelum ditepis kiper Villa, Mark Bunn. Bola muntahan itu berhasil diarahkan ke gawang dengan baik oleh Okazaki guna mencipta gol. Skor 1-0 untuk Leicester.
Pada menit ke-33, Leicester sempat mendapatkan hadiah penalti, sayang eksekusi Riyad Mahrez tak mampu membuahkan gol tambahan. Bola berhasil diblok oleh Bunn. Hingga babak pertama usai, Leicester memimpin dengan skor 1-0.
Pada babak kedua, Aston Villa berhasil menciptakan gol balasan melalui tendangan Rudy Gestede pada menit ke-75. Skor berubah 1-1.
Tidak ada lagi gol tercipta dari kedua klub hingga peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan berbunyi.
Dengan jumlah poin 44, Leicester kini berada di posisi puncak Liga Inggris. Arsenal, yang sebelumnya memimpin klasemen, merosot ke posisi ketiga dengan 43 poin. Sementara Manchester City berada di posisi kedua dengan poin yang sama dengan Arsenal, Namun City punya selish gol lebih baik setelah menggilas Crystal Palace 4-0 pada Sabtu malam kemarin.
Arsenal masih bisa kembali merebut posisi puncak jika berhasil membawa pulang tiga poin ketika bertandang ke kandang Stoke City pada Minggu malam ini, 17 Januari 2016.(*)
Liputan6.com