Selasa, Desember 17, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Lihat Barongsai, Warga Berkerumun di Chandra Superstore Tanjungkarang

Pertunjukan barongsai dan wushu di Chandra Superstore, Sabtu, 28/1/2017. | Andi Apriyadi/Jejamo.com
Pertunjukan barongsai dan wushu di Chandra Superstore, Sabtu, 28/1/2017. | Andi Apriyadi/Jejamo.com

Jejamo.com, Bandar Lampung – Ratusan warga memadati Chandra Superstore Tanjungkarang untuk menyaksikan atraksi barongsai dan wushu yang digelar halaman parkir, Sabtu, 28/1/2017.

Berdasarkan pantauan Jejamo.com, ratusan warga antusias menyaksikan sejumlah atraksi barongsai dan atlet wushu, mulai dari orangtua, remaja hingga anak-anak. Tampak terlihat petugas kepolisian dari Polresta Bandar Lampung berada di lokasi.

Salah seorang warga, Agung (25) mengatakan, acara yang digelar Swalayan Chandra ini cukup menghibur. Sejumlah warga mengabadikan atraksi barongsai dan wushu dengan ponsel mereka.

“Rumah saya enggak jauh, saya datang bersama teman-teman untuk menyaksikan pertunjukan barongsai,” ujarnya kepada Jejamo.com.

Menurutnya, acara seperti ini digelar Chandra setiap tahun baru Imlek.

“Setiap tahun pasti ada acara seperti ini, ya kami sebagai warga cukup senang dengan acara seperti ini,” ungkapnya.(*)

Laporan Andi Apriyadi, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini