Berita Bandar Lampung, Jejamo.com- PT PLN (Persero) Distribusi Lampung menyatakan pemadaman listrik bergilir di berbagai daerah di Lampung akan berlangsung hingga musim hujan.
Humas PT PLN (Persero) Distribusi Lampung I Ketut Darpa, mengatakan, saat ini PLN Lampung mengalami defisit listrik akibat PLTA yang dimiliki tidak bisa optimal menghasilkan listrik pada musim kemarau.
“Saat ini daya yang kami alirkan ke rumah-rumah hanya 120-125 watt. Kalau stabil sampai 250 watt tiap rumah,” ujar Ketut kepada Jejamo.com, Rabu, 30/9/2015.
Lebih lanjut I Ketut Darpa mengatakan, pemadaman listrik secara bergilir ini untuk Lampung diperkirakan sampai musim penghujan tiba.
“Dampaknya sudah pasti ada warga yang mengeluh.Namun, kita harus memaklumi karena kondisi seperti ini bukan hanya di Lampung saja, tetapi sampai ke Sumatra Selatan ( Palembang ).
Saya selaku pegawai PLN juga mengeluhkan kondisi ini, tetapi mau dikata apa lagi kita harus memaklumi kondisi ini,” ucap ketut.(*)
Laporan Widyaningrum, wartawan jejamo.com, Portal Berita Lampung Terbaru Terpercaya