Minggu, November 10, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Lumat San Marino, Inggris Lolos ke Piala Eropa 2016

San Marino vs Inggris | Reuters
San Marino vs Inggris | Reuters

Jejamo.com, San Marino – Inggris memastikan langkah ke putaran final Piala Eropa 2016 setelah menang 6-0 atas San Marino pada lanjutan kualifikasi Grup E di Stadion Olimpico Serravalle, Sabtu, 5/9/2015.

Kemenangan atas San Marino membuat Inggris saat ini masih sempurna di Grup E. Tim besutan Roy Hodgson itu selalu meraih kemenangan dari 7 pertandingan dan mengoleksi 21 poin.

Inggris untuk sementara unggul sembilan poin atas Swiss di posisi kedua. Kemenangan atas San Marino juga membuat Inggris menjadi tim pertama yang lolos ke putaran final Piala Eropa 2016 yang akan berlangsung di Perancis.

Dengan tiga pertandingan tersisa, Inggris tinggal memastikan posisi sebagai juara Grup E.

Menghadapi San Marino, manajer Inggris, Roy Hodgson, menurunkan sejumlah pemain pelapis pada pertandingan ini. Tidak ada nama Raheem Sterling, Michael Carrick, atau Gary Cahill di starter Inggris.

Sebagai gantinya, Hodgson memberi kepercayaan kepada John Stones, Jonjo Selvey, Ross Barkley, dan Jamie Vardy, untuk menjadi starter.

Penampilan Inggris terbilang jauh dari meyakinkan di babak pertama. Meski begitu, The Three Lions tetap mampu mencetak dua gol di babak pertama.

Inggris membuka keunggulan melalui penalti Wayne Rooney pada menit ke-13. Penalti didapat Inggris setelah satu menit sebelumnya setelah Marco Berardi dianggap melakukan handball saat mengantisipasi umpan tendangan bebas James Milner.

Meski unggul satu gol, Inggris terbilang kurang tajam di lini depan. Gol kedua tim tamu tercipta pada menit ke-30 melalui gol bunuh diri Cristian Brolli.

Bermaksud menghalau umpan silang Luke Shaw yang mengarah ke Rooney, Brolli justru mengarahkan bola ke gawang sendiri tanpa bisa diantisipasi kiper San Marino, Aldo Simoncini.

Di babak kedua, Inggris tampil lebih berani dan menambah empat gol. Satu menit babak kedua berjalan, Ross Barkley mencetak gol ketiga Inggris melalui sundulan setelah menerima umpan silang Alex Oxlade-Chamberlain dari sisi kiri pertahanan San Marino.

Theo Walcott yang baru masuk pada menit ke-67 menggantikan Oxlade-Chamberlain berhasil mencetak gol satu menit kemudian setelah meneruskan umpan silang Fabian Delph.

Harry Kane, yang ‘mandul’ bersama Tottenham Hotspur di Liga Primer Inggris, sukses mencetak gol kelima Inggris pada menit ke-77. Berawal dari umpan terobosan Jonjo Selvey, Kane kemudian mengecoh kiper San Marino dengan mencungkil bola.

Pesta gol Inggris ditutup Walcott yang mencetak gol keduanya pada menit ke-78 usai meneruskan umpan Barkley. Skor 6-0 untuk Inggris bertahan hingga laga usai. Demikian dilanisir jejamo.com dari CNN Indonesia.(*)

Populer Minggu Ini