Kamis, November 7, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Mahasiswa Sambut Dingin Kedatangan Jokowi

Presiden bersama Gubernur dan Ketua MPR
Presiden RI Joko Widodo (tengah) berfoto bersama Gubernur Lampung RHido FIcardo (kanan) dan Ketua MPR Zulkifli Hasan (kiri) di proyek pengerjaan Jalan Tol Trans Sumatra (JTTS) di Km 77 yang terletak di Desa Sabah Balau, Lampung Selatan | rilis/MRF

Berita Bandar Lampung, jejamo.com – Kedatangan Presiden RI Joko Widodo ke Provinsi Lampung disambut dingin oleh mahasiwa. Tak ada aksi demonstrasi yang digelar atau protes dengan konsentrasi massa yang biasanya terjadi.

Salah satu organisasi kemahasiswaan Lampung, Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) bahkan mengajak warga lampung untuk mengacuhkan kedatangan Orang nomer satu di Indonesia itu.

KAMMI menilai, kehadiran Jokowi ke Lampung tidak akan memberikan dampak signifikan terhadap perbaikan kondisi daerah.

Seperti dilansir dari Web KAMMI Lampung, Ketua KAMMI Lampung Asis Budi Santoso mengatakan bahwa, kehadiran Jokowi ke Lampung dan daerah lain tidak memberikan dampak signifikan terhadap permasalahan bangsa. Ia berharap Jokowi berhenti melakukan pencitraan dan segera mewujudkan nawacita yang sudah digadang-gadang sejak awal Presiden RI itu naik tahta.

Sebelumnya, Presiden RI Joko Widodo berserta rombongan tiba di Bandara Raden Intan II tepat pukul 14.20 WIB.
Presiden langsung bertolak menuju proyek pengerjaan Jalan Tol Trans Sumatra (JTTS) di Km 77 yang terletak di Desa Sabah Balau, Lampung Selatan dengan menggunakan jalur darat.

Laporan Desi Ilham Sianturi, wartawan jejamo.com, Portal Berita Lampung Terbaru Terpercaya

1 KOMENTAR

  1. Y jelas gak ada dampak, biar begitu teteplah kita harus menghargai pemimpin yang udh kita pilih karna ini Bagian dari Demokrasi.

    Dukung program baiknya, kritisi yg buruknya..

Komentar ditutup.

Populer Minggu Ini