Senin, Desember 16, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Masih Mau Kurban Manfaatkan Hari Tasyrik? Hubungi PKPU Lampung di Sini

Ilustrasi. | Ist
Ilustrasi. | Ist

Jejamo.com, Bandar Lampung – Lembaga kemanusiaan nasional PKPU Lampung masih membuka kesempatan untuk para donatur menunaikan kurban kambing seharga RP2,5 juta dan 1/7 sapi seharga Rp2,2 juta.

PKPU Lampung masih menerima donasi kurban hingga Kamis, 15 September 2016 atau selama hari tasyrik.

Kepala Cabang PKPU Lampung Sefrizal Permana mengatakan, donasi dapat disalurkan langsung melalui kantor PKPU Lampung Jalan Zainal Abidin Pagaralam Nomor 4 Rajabasa, Bandar Lampung.

“Dapat pula melalui transfer ke rekening BSM 708.000.1899 atas nama PKPU Lampung atau BCA 6000.475.074 atas namaYayasan PKPU, kemudian konfirmasi ke nomor telepon 07218013400 atau 085377646405,” kata Sefrizal Permana kepada jejamo.com via surat elektronik, Senin, 12/9/2016.

Untuk tahun ini, kata dia, pihaknya menyalurkan 23 hewan kurban di berbagai daerah di daerah ini. PKPU Lampung memprioritaskan daerah yang jarang mendapat hewan kurban.

Sebanyak 10 ekor sapi dan 13 ekor kambing disalurkan di daaerah prioritas PKPU Lampung, antara lain Bandar Mataram (Lampung Tengah) dan Babatan (Lampung Selatan). Sedangkan untuk Bandar Lampung sendiri meliputi wilayah Gunungterang, Way Halim, Batuputu, Bumiwaras, Tanjungseneng, dan Rajabasa.

Sefrizal mengatakan, masih ada 17 ekor kambing dan 17 ekor sapi yang akan didistribusikan tiga hari ke depan hingga hari Kamis.

“Total hewan yang akan didistribusikan PKPU Lampung pada Idul Adha tahun ini adalah 30 ekor kambing dan 27 ekor sapi,” ujarnya.

“Saya juga mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha untuk seluruh pembaca jejamo.com. Semoga kita bisa meneladani ketaatan Ibrahim dan keikhlasan Ismail,” pungkasnya.

PKPU Lampung sendiri adalah lembaga kemanusiaan nasional yang bergerak di bidang pemberdayaan masyarakat dan tanggap bencana. Pengelolaan zakat yang dahulu dilakoni lembaga ini, sekarang dialihkan atau spin off ke Lembaga Amil Zakat Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Lampung.(*)

Laporan Adian Saputra, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini