Menjadi lulusan akuntansi terkadang mendapatkan pandangan sebelah mata dari masyarakat.
Kebanyakan dari mereka masih menganggap bahwa pekerjaan sebagai accounting atau
akuntan tidak memiliki jenjang karir yang tinggi dan menjanjikan. Padahal, hal itu tidak bisa
dibenarkan.
Berkarir di dunia accounting memiliki jenjang karir yang sangat menjanjikan. Apalagi jika Anda
berkarir di Kantor Akuntan Publik (KAP) yang memang menjadi badan usaha resmi sebagai
wadah untuk Akuntan Publik dalam bekerja dan memberikan jasanya.
Untuk bisa bekerja di KAP, maka wajib untuk menulis CV yang berkualitas. Informasi tambahan mengenai CV accounting, bisa Anda cek pada tautan tersebut.
Akan tetapi, hal yang perlu diingat adalah semakin tinggi jenjang karir, maka akan semakin
berat tugas dan tanggung jawab yang harus dipikul. Hal itu tidak berlaku untuk karir accounting
saja, akan tetapi berlaku untuk semua jenis profesi yang ada di dunia. Maka dari itu, terus
belajar dan menambah ilmu serta pengalaman menjadi kunci penting mendapatkan karir yang
tinggi.
Berikut ini adalah jenjang karir profesi accounting sampai yang tertinggi.
Jenjang Karir Profesi Accounting
Trainee dan Intern
Sama seperti berkarir di profesi lain, profesi accounting pun membuka peluang bagi seorang
intern dan trainee atau magang. Apalagi, bagi Anda yang masih fresh graduate dan memang
memiliki cita-cita menjadi seorang akuntan profesional dan andal.
Pada umumnya, pekerjaan intern cukup mudah karena diisi oleh mahasiswa magang.
Sementara, trainee lebih terfokus. Seorang trainee pun mempunyai hak dan kewajiban
layaknya karyawan. Akan tetapi, mereka belum disahkan secara resmi menjadi karyawan.
Biasanya, seorang trainee atau intern hanya berlangsung selama 3 bulan.
Setelah melalui tahapan tersebut, biasanya intern atau trainee akan mendapatkan tawaran dan
kesempatan yang lebih baik menjadi karyawan dengan posisi selanjutnya, yakni Junior
Associate
Junior Associate
Pada sebuah Kantor Akuntan Publik, Junior Associate merupakan posisi paling awal dalam
karir di dunia accounting. Di jenjang ini, Anda akan mulai bekerja dengan tugas yang lebih rinci.
Mereka yang berada di posisi Junior Associate biasanya para fresh graduate yang lolos di
tahapan trainee.
Tidak hanya itu, mereka yang ada di jenjang ini kerap bertatap muka dengan klien di berbagai
perusahaan. Umumnya, jenjang ini akan berlangsung selama dua sampai tiga tahun sampai
akhirnya akan naik posisi.
Senior Associate
Senior Associate merupakan jenjang yang menandakan bahwa Anda sudah memiliki kualitas
serta keahlian yang mumpuni setelah selama dua sampai tiga tahun berada di posisi Junior
Associate.
Biasanya, pekerjaan yang dilakukan akan lebih detail dan rinci. Bahkan, di jenjang ini Anda
akan semakin sering berkomunikasi dengan manager. Sama seperti posisi sebelumnya,
biasanya jabatan ini akan diemban selama dua sampai tiga tahun.
Jenjang ini merupakan salah satu penentu apakah Anda bisa naik ke level selanjutnya atau
tidak. Sebab, Senior Associate merupakan jenjang terakhir yang memiliki tupoksi dalam hal
teknis. Setelah itu, hal teknis akan semakin ditinggalkan.
Manager
Sama seperti profesi lainnya, jenjang karir dalam dunia accounting di Kantor Akuntan Publik
pun memiliki manager. Mager merupakan salah satu posisi yang tinggi dalam jenjang karir
Accounting. Tentunya, hanya orang-orang yang memiliki kualitas dan keahlian yang mumpuni
yang dapat meraih posisi ini.
Seperti yang sudah disampaikan di atas, semakin naik posisi semakin menjauhi pekerjaan
teknis. Akan tetapi, tanggung jawab yang diemban pun akan semakin berat dan banyak.
Artinya, seorang manajer tidak hanya harus memiliki keahlian, tetapi pribadi yang baik.
Umumnya, manager bertugas untuk memastikan seluruh kerja sama dengan klien bisa
dilaksanakan dengan lancar. Manager pun bertanggung jawab dalam menjalin hubungan yang
baik dengan klien atau kolega. Jabatan ini biasanya akan diemban selama tiga sampai empat
tahun sampai menuju ke posisi yang lebih tinggi lagi.
Partner
Jenjang karir accounting di Kantor Akuntan Publik yang paling tinggi adalah partner. Bisa
dikatakan, posisi ini merupakan unsur pimpinan. Tentunya, seorang pimpinan memiliki tanggung
jawab yang lebih besar lagi daripada manager meskipun tidak mengerjakan tugas teknis.
Sebab, pimpinan lah pucuk dari semua program yang terlaksana.
Umumnya, seorang partner bertanggung jawab dalam segala pengambilan keputusan
perusahaan. Hal ini tentu krusial karena jika salah mengambil keputusan, maka akan ada
banyak hal yang dipertaruhkan. Maka dari itu pengalaman yang mumpuni sangat diperlukan
untuk mengemban posisi ini.
Biasanya seorang partner bisa ditempuh setelah lebih dari 15 tahun menjadi seorang akuntan.
Tentu bukan waktu yang sebentar. Maka, harus membutuhkan kesabaran dan keuletan dalam
bekerja.
Itulah jenjang karir accounting di Kantor Akuntan Publik yang harus Anda pahami. Apalagi jika
Anda memang punya cita-cita menjadi akuntan andal, tentu butuh waktu dan juga perjuangan
untuk bisa mencapainya. Oleh karena itu, ketekunan dalam bekerja dan belajar menjadi salah
satu kunci keberhasilan di dunia accounting. Semoga bermanfaat!