Rabu, November 13, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Mobil Kasat Lantas Polres Lampung Timur Tabrakan dengan Mobil Eks Ketua Dewan Ismail Sanjaya

Mobil Pajero Sport nomor polisi BE-3-ST yang dikemudikan Kasat Lantas Polres Lampung Timur AKP Bestiana bertabrakan dengan Xenia putih milik mantan Ketua DPRD setempat Ismail Sanjaya, Senin, 13/6/2016. | Suparman/Jejamo.com
Mobil Pajero Sport nomor polisi BE-3-ST yang dikemudikan Kasat Lantas Polres Lampung Timur AKP Bestiana bertabrakan dengan Xenia putih milik mantan Ketua DPRD setempat Ismail Sanjaya, Senin, 13/6/2016. | Suparman/Jejamo.com

Jejamo.com, Lampung Timur – Kecelakaan terjadi di Jalan Soekarno-Hatta Desa Mataram Marga, Kecamatan Sukadana, Lampung Timur.

Mobil Pajero Sport nomor polisi BE-3-ST yang dikemudikan Kasat Lantas Polres Lampung Timur AKP Bestiana bertabrakan dengan Xenia putih milik mantan Ketua DPRD setempat Ismail Sanjaya, Senin, 13/6/2016.

Informasi yang dihimpun jejamo.com. kronologi kejadian, kedua mobil menuju arah yang sama yaitu Metro. Mobil Ismail Sanjaya berbelok menuju rumahnya.

Saat bersamaan, dari belakang, Pajero Sport yang dikendarai Kasat Lantas Polres Lampung Timur tidak sempat mengerem dan menghantam sisi kanan Xenia.

Suasana memanas saat Kasat Lantas menuding Ismail yang salah. Warga yang berkumpul pun hampir terpancing emosi. Tak lama, anggota Lantas Polres Lampung Timur datang dan menembak ke udara sebagai peringatan agar suasana tidak memanas.

Menurut Ismail Sanjaya, sebelum berbelok ke kanan, ia sudah menghidupkan lampu sein. Namun, Pajero menghantam dari belakang.

Ia menyayangkan sikap Kasat Lantas yang menudingnya bersalah. Akibat kecelakaan tersebut, ban mobil Pajero sebelah kiri pecah. Sedangkan Xenia mengalami penyok di pintu samping kanan.

Saat ini kecelakaan itu ditangani Polres Lampung Timur.(*)

Laporan Suparman, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini