Senin, November 11, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Motornya Digondol Maling, Pengusaha Pertanian Ini Hengkang dari Kecamatan Seputih Mataram Lampung Tengah

Ruko dibobol maling di Seputih Mataram Lampung Tengah. | Raeza Handani/Jejamo.com
Ruko dibobol maling di Seputih Mataram Lampung Tengah. | Raeza Handani/Jejamo.com

Jejamo.com, Lampung Tengah – Kondisi keamanan di Kecamatan Seputih Mataram memprihatinkan. Pasalnya, sudah puluhan kali terjadi tindak pidana pencurian dengan pemberatan (curat). Dan hingga saat ini belum diketahui pelakunya.

I Ketut Suardana, warga Kampung Rejosari Mataram, pada 14 April 2017 lalu, rumahnya disatroni pencuri. Sepeda motor Honda Supra 125 milik Amri, raib digondol maling. Korban merupakan pemilik usaha pertanian yang menyewa ruko milik Ketut. Pencuri beraksi lewat pintu belakang.

“Saat kejadian, motor Amri diletakkan di ruang tengah di mana biasa saya memarkirkan motor. Menjelang subuh, adik saya Wayan mendengar suara motor. Dia pikir itu Amri yang hendak pergi ke masjid. Ternyata maling yang ambil,” katanya kepada jejamo.com, Minggu, 16/4/2017.

Usai mengalami pencurian, Amri memutuskan pindah dari Kecamatan Seputihmataram.

“Amri bilang ke saya pindah dari sini karena tidak aman dan nyaman. Pengusaha lokal harus berpikir berulang-ulang untuk menetap dan berusaha di sini,” katanya.

Pihaknya menambahkan,  saat hengkang dari Kecamatan Seputihmataram,  Amri dibantu beberapa pemuda mengemasi barang dagangan dan perabotan.

Pihaknya berharap, penegak hukum dapat mengungkap pencurian kendaraan sepeda motor di kecamatan setempat karena meresahkan.(*)

Laporan Raeza Handani, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini