Jejamo.com, Tanggamus – Perusahaan pengelolaan ubur-ubur CV Hasil Laut (HL) mengakhiri kegiatan operasionalnya di pantai Pematangsawa, Kamis 3/1/2019.
Sebelumnya, perusahaan asal Jakarta tersebut membuka 11 gudang penampungan ubur-ubur.
Musim ubur-ubur biasanya dimulai pada Juni dan November. Ubur-ubur lebih banyak muncul di laut pada malam hari.
Amrizal dari CV HL dan CV CA kepada Jejamo.com mengatakan, musim ubur-ubur di laut Tanggamus khususnya Kecamatan Pematangsawa dimulai pada pertengahan November. Saat itu CV Cahaya Abadi (CA) beroperasi, lalu disusul CV Hasil Laut (HL) di pertengahan Desember lalu.
CV Hasil Laut mengakhiri kegiatan operasionalnya untuk menampung hasil nelayan, sementara untuk CV CA sampai tadi malam tetap buka.
Masih menurut Amrizal, dengan berkurangnya hasil tangkapan para nelayan, berarti musim ubur-ubur tahun ini berakhir. [Zairi]Â