Senin, Desember 16, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Bupati: Saya Pelayan Masyarakat Lampung Tengah

Bupati Lampung Tengah periode 2016-2021 Mustafa bersama istri | Sugiono/jejamo.com
Bupati Lampung Tengah periode 2016-2021 Mustafa bersama istri | Sugiono/jejamo.com

Jejamo.com, Bandar Lampung – Bupati Lampung Tengah periode 2016-2021 Mustafa akan memecat pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten setempat yang memakai uang untuk pengangkatan jabatan.

“Saya akan menempatkan posisi sebagai pelayan rakyat, bukan bupati. Karena saya akan mendahulukan profesionalisme dalam bekerja,” katanya saat diwawancarai Jejamo.com, Rabu 17/2/2016.

Oleh sebab itu, dirinya meminta agar para satuan kerja dapat meningkatkan kinerja untuk memajukan kabupaten Lampung Tengah. “Setelah saya dilantik, para Satker di Lamteng harus menunjukan kinerja,  target dan pencapaian kerja yang bagus. Maka saya perlu pejabat yang mendampingi untuk bekerja keras dalam memajukan Lamteng, ” ungkapnya.

Mustafa mengatakan, pihaknya akan akan membuat kegiatan keagamaan untuk setiap kecamatan agar masyarakat dapat lebih mendekatkan diri dengan Allah guna menghindari gesekan antar warga.

“Kegiatan ini nantinya akan diisi dengan shalat, berdoa bersama serta silaturahmi dan semua akan saya laksanakan,” kata Mustafa

Menurutnya, dirinya juga mempunyai program unggulan selama menjadi orang nomor satu di kabupaten Lamteng, diantaranya meningkatkan keamanan, infrastruktur dan pendidikan. “Ke depan saya akan membangun universitas untuk meningkatkan pendidikan anak-anak kita,” ungkapnya.

Selain itu, masih kata Mustofa, dirinya menjamin kenyamanan para Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) dalam bekerja demi pendidikan para generasi penerus bangsa. “Untuk MKKS yang sedang ada masalah, begitu saya masuk, saya jamin kenyamanannya tidak akan terganggu,” ucapnya. (*)

Laporan Arif Wiryatama, Wartawan Jejamo.com

 

 

Populer Minggu Ini