Jejamo.com, Bandar Lampung – Lembaga bimbingan belajar Ning’s Course berkerja sama dengan Keluarga Mahasiswa Lampung (Kemala) Institut Pertanian Bogor (IPB) akan menggelar try out akbar 2018. Kegiatan bagi siswa kelas 12 SMA se-Provinsi Lampung ini akan berlangsung pada Minggu, 4 Februari 2018, di Graha Bintang Universitas Malahayati mulai dari pukul 07.00 WIB.
Ada beberapa rangkaian acara dalam kegiatan ini yaitu Try Out SBMPTN 2018, Canvassing IPB, Inspirative Talkshow bersama Audy Joinaldy (Young Entrepreneur PT Sinar Terang Madani dari Makassar dan juga akanhadir Duta IPB.
Selain itu ada juga acara hiburan yang akan menampilkan penyanyi Ify Alyssa dan komika Ridwan Remin.
Panitia penyelenggara kegiatan ini mematok harga tiket untuk IPA Rp35 ribu, IPS Rp35 ribu, dan IPC Rp38 ribu. Nantinya hasil nilai TO bisa langsung dilihat sore harinya di website.
Disediakan juga beasiswa bagi siswa-siswi yang berhasil mendapatkan nilai tertinggi dengan ketentuan Peringkat 1 – 15 mendapat beasiswa sebesar Rp500 ribu, untuk peringkat 16-30 beasiswa sebesar Rp350 ribu, kemudian untuk peringkat 31-50 akan mendapatkan beasiswa sebesar Rp250 ribu.
Untuk informasi lebih lanjut atau pendaftaran bisa datang langsung ke alamat di Jalan DI Panjaitan No 03-05 Bandar Lampung.(*)