Jejamo.com, Lampung Timur – Jelang deklarasi November, pengurus kabupaten Partai Gelora Lampung Timur, Rabu sore kemarin, 2/10/2019, melakukan silahturahmi dan konsolidasi.
Ketua Partai Gelora Lampung Timur wan Nurfatwa Sandy atau yang akrab dipanggil ANS mengungkapkan, kegiatan ini dilakukan sebagai awalan untuk menyamakan suhu dan pemahaman akan platform partai diantara pengurus.
Partai besutan Anis Matta dan Fahri Hamzah ini mengusung platform terbuka dan kolaboratif.
Artinya partai ini sadar bahwa dalam mengemban misi perjuangan menjadikan Indonesia sebagai kekuatan kelima dunia tentu membutuhkan kolaborasi dengan berbagai elemen bangsa.
Karena itu, kata dia, Partai Gelora membuka diri ketika ada putra putri bangsa yang ingin bergabung dalam mewujudkan cita-cita tersebut.
ANS menambahkan, dari 24 kecamatan yang ada di Kabupaten Lampung Timur, 15 sudah terbentuk kepengurusan.
“Kami optimistis sebelum deklarasi pusat di November nanti, kepengurusan di 24 kecamatan bisa terisi semua,” kata ANS.
Apalagi di 2020 nanti di Lampung Timur akan digelar perhelatan pilkada Bupati. Kata dia, tentu sebagai partai politik, momentum tersebut tidak akan diabaikan.
“Partai Gelora siap bersinergi dengan siapa pun tokoh yang memiliki kesamaan visi, terutama dalam memajukan daerah,” kata dia.
Sekretaris Partai Gelora Lampung Timur Joni Affandi mengungkapkan, ada beberapa kandidat bupati yang sudah kami konfirmasi untuk silaturahmi.
Ia berharap, November nanti setelah partai ini resmi terdaftar dan kepengurusan di semua kecamatan telah terpenuhi, bisa melakukan komunikasi lebih intens.
“Mohon doa dari masyarakat sekalian, khususnya masyarakat Lampung Timur, semoga Partai Gelora bisa terus bertumbuh dan ke depan menjadi salah satu pilar demorkasi yang maksimal berkontribusi bagi kemajuan negeri,” tutupnya. [Sugiono]