Selasa, November 12, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Para Calon Jaksa Ini Manfaatkan Sidang dengan Terdakwa Jessica untuk Belajar

Jessica duduk sebagai terdakwa dalam sidang kasus kematian Wayan Mirna | ist
Jessica duduk sebagai terdakwa dalam sidang kasus kematian Wayan Mirna | ist

Jejamo.com, Jakarta – Sidang lanjutan kasus kematian Wayan Mirna Salihin yang berlangsung di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, dimanfaatkan oleh para calon jaksa dari seluruh Indonesia yang tengah mengikuti pendidikan dan pelatihan pembentukan jaksa (PPPJ), untuk belajar.

Sebanyak 40 calon jaksa yang mengikuti program tersebut tengah mengikuti praktik kerja lapangan (PKL) di Kejaksaan Negeri Jakarta Pusat, nampak  menghadiri sidang pada rabu kemarin.

Salah seorang calon jaksa dari Kejaksaan Negeri Malinau, Kalimantan Timur, Aryaguna, mengatakan, mereka memulai PKL di Kejari Jakarta Pusat sejak Jumat lalu. Hari ini merupakan hari pertama mereka memerhatikan jalannya sidang.

“Merhatiin sidang karena ini bagian dari pembelajaran juga, bagian dari penugasan kami dari mentor. Ini buat bahan pelajaran kami biar tahu teknis sidangnya itu bagaimana,” ujar Arya seperti dilansir kompas.com, Kamis, 15/9/2016.

Calon jaksa lainnya, Jefri, mengatakan bahwa mereka ditugasi untuk memerhatikan sidang Jessica karena kasus ini dinilai cukup sulit.”Kebetulan karena emang sidang Jessica ini menarik perhatian publik. Perkaranya pun perkara yang sulit,” kata Jefri yang berasal dari Sulawesi Tenggara itu.

Pendamping penyelengara PPPJ, Monica, mengatakan bahwa para calon jaksa ini ditugasi oleh Kepala Seksi Pidana Umum Kejari Jakarta Pusat untuk menghadiri sidang Jessica.(*)

Populer Minggu Ini