Jumat, November 8, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Pemkot Bandar Lampung Klaim Antisipasi Dampak Banjir

Penjabat Wali Kota Bandar Lampung Sulpakar. | Sigit Sopandi/Jejamo.com
Penjabat Wali Kota Bandar Lampung Sulpakar. | Sigit Sopandi/Jejamo.com

Jejamo.com, Bandar Lampung – Penjabat Wali Kota Bandar Lampung Sulpakar mengklaim, Pemerintah Kota setempat sudah mengantisipasi dampak banjir. Demikian ia sampaikan kepada media di sela-sela mendampingi Presiden Joko Widodo ke pelelangan ikan Telukbetung, Kamis, 11/2/2016.

“Sudah saya jelaskan kemarin, Pemkot setiap tahun mengangarkan untuk meminimalkan dampak  banjir,” ujar Sulpakar.

Menurut dia, beberapa hal yang sudah dilakukan ialah menormalisasi sungai, pelebaran drainase, menimbun tempat genangan air, dan membuat saluran air yang diperlukan di lingkungan.

Ia menambahkan, Pemerintah Kota Bandar Lampung telah meyakinkan wali kota terpilih Herman HN untuk berkonsentrasi ke dalam bidang itu.

“Saya juga yakin, bila wali kota terpilih nanti peduli dengan penanganan banjir ini,” pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, beberapa kelurahan di Bandar Lampung terendam banjir beberapa hari lalu. Banjir merendam beberapa rumah di kota berjuluk Tapis Berseri ini.(*)

Laporan Sigit Sopandi, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini