Berita Kesehatan, Jejamo.com – Dalam rangka memperingati Dies Natalis Universitas Gadjah Mada (UGM) ke-66, Keluarga Alumni Gadjah Mada (Kagama) Lampung akan menggelar kegiatan Seminar Nasional Toksoplasmosis, 5 Desember 2015 mendatang di Hotel Emersia Bandar Lampung.
Ketua Kagama Lampung dr. Soeradi Soedjarwo Sp.S mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Alumni UGM Yogyakarta di Lampung untuk berbagi ilmu kesehatan masyarakat, khususnya bidang kesehatan reproduksi wanita.
Ketua panitia seminar, Drh. Puji Hartono, MP mengatakan seminar ilmiah ini adalah yang pertama dan satu satunya
di Indonesia. Pihaknya menggandeng 5 unsur di bidang kesehatan, Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Perhimpunan Dokter Hewan Indonesia (PDHI), Ikatan Apoteker Indonesia (IAI), Ikatan Bidan Indonesia (IBI) dan Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI).
Tujuan utama dari seminar Toksoplasmosis ini adalah untuk memberikan pengetahuan yang tepat, lengkap dan komprehensif kepada masyarakat tentang Toksoplasmosis, yang selama ini dikenal dengan “virus kucing”.
Diharapkan dengan kegiatan ini dapat meningkatkan pemahaman dan pengetahuan masyarakat tentang kesehatan reproduksi, dan Membangun kesadaran masyarakat tentang pentingnya pembangunan kesehatan, serta tercapainya tujuan pembangunan kesehatan yaitu kesejahteraan masyarakat.(*)
Jejamo.com, Portal Berita Lampung Terbaru Terpercaya