Jejamo.com, Bandar Lampung– Direktur Reserse Narkoba Polda Lampung Kombes Abrar Tuntalanai menjelaskan, delapan orang yang diamankan (sebelumnya 7 orang) tiga orang positif menggunakan sabu-sabu.
Dua diantaranya merupakan anggota DPRD Pesawaran yaitu, Wakil Ketua III Fraksi Gerindra DPRD Pesawaran Rama Diansyah dan Yudiyanto Anggota DPRD Pesawaran dari partai PAN.
“Sementara itu, Hendra Irawan merupakan kurirnya, untuk kelima orang lagi negatif, 8 orang itu diamankan di Rumah pribadi Rama Diansyah di Dusun Penengahan, Desa Gendongtataan, Kabupaten Pesawaran,” ujarnya kepada Jejamo.com, Selasa malam, 3/1/2016.
Lanjut Abrar, Sebelumnya petugas mendapatkan informasi dari masyarakat bahwa di rumah Wakil Ketua III DPRD Pesawaran sedang ada pesta narkoba.”Berdasarkan informasi tersebut kemudian kami melakukan penyelidikan, dan sekitar pukul 17.00 WIB dilakukan penangkapan di dalam rumah tersebut 8 orang itu sedang main kartu remi,” kata nya.
Dia menjelaskan, pada saat bersamaan tersangka Hendra Irawan terlihat petugas membuang barang bukti berupa satu bekas plastik klip sisa pakai sabu, kemudian petugas melakukan penggeledahan terhadap 8 orang tersebut.
“Saat dilakukan penggeledahan di Rumah itu ditemukan dibawah meja satu buah pirek yang disimpan dalam kardus dan satu buah bong yang ditemukan dibelakang rumah,” paparnya.
Kemudian terhadap 8 delapan orang itu dibawa ke kantor Ditresnarkoba dan dilakukan pengambilan serta pemeriksaan urine, dari hasil pemeriksaan urine didapati hasil sebagai berikut :
- RAMADIANSYAH. SH (positif amphetamin dan metamphetamin)
- YUDIYANTO (positif amphetamin)
- HENDRA IRAWAN (positif amphetamin dan metamphetamin)
- HARPANDI (negatif)
- HAMDANI (negatif)
- DARMA SETIAWAN (negatif)
- HAYYUN (negatif)
- ALWI (negatif)
Diberitakan sebelumnya, Aparat Direktorat Narkoba Polda Lampung menangkap 7 orang penggunaan narkoba jenis sabu, salah satu diantaranya merupakan Wakil Ketua III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pesawaran Rama Diansyah.
Ketujuh orang tersebut ditangkap di kediaman Rama Diansyah di wilayah Pesawaran, Rabu, 3/1/2017, sekitar pukul 17.30 WIB.(*)
Laporan Andi Apriyadi, Wartawan Jejamo.com.