Kamis, Desember 19, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Piala Presiden 2018, Arema FC Rebut Tiket Terakhir Babak 8 Besar

Arema FC merebut tiket terakhir babak delapan besar Piala Presiden 2018 setelah bermain imbang melawan Bhayangka FC | ist

Jejamo.com, Malang  – Arema FC merebut tiket terakhir babak delapan besar Piala Presiden 2018 setelah bermain imbang melawan Bhayangkara FC. Di pertandingan tersebut, Arema FC tertahan 0-0.

Tampil di Stadion Kanjuruhan, Malang, Selasa (30/1/2018) malam, Arema FC menurunkan Furtuoso dan Dendi sejak awal laga. Sementara Bhayangkara FC memainkan Marinus dan Jajang.

Di menit keempat, Arema FC mengancam gawang Bhayangkara FC melalui umpan silang Alfarizi. Namun, masih bisa dantisipasi penjaga gawang Kartika.

Hingga babak pertama berakhir, Arema FC dan Bhayangkara FC gagal mencetak gol. Skor 0-0 bertahan hingga waktu turun minum.

Di babak kedua, Arema FC kembali mengancam gawang Bhayangkara FC. Tepatnya di menit ke-48, Thiago melepaskan tendangan keras dari dalam kotak penalti, namun masih bisa diblok kiper lawan.

Jelang laga berakhir, Bhayangkara FC gantian mengancam gawang Arema. Namun berbagai upaya dari Da Silva, termasuk tandukan dia di menit ke-63, gagal bersarang di jala gawang Arema. Skor bertahan 0-0 hingga akhir laga.  Dengan hasil itu, Arema FC lolos, merebut tiket terakhir ke babak delapan besar Piala Presiden 2018.(*)

Populer Minggu Ini