Rabu, Desember 18, 2024

Top Hari Ini

Terkini

PILGUB LAMPUNG: Imer Darius Sebut Ridho-Bachtiar Sudah Buat Kondisi Lampung Lebih Baik

Imer Darius (memegang mikrofon) dalam acara Bincang Kandidat yang digelar lembaga kajian iDeal di Kafe Dawiels Bandar Lampung, Selasa, 6/2/2018. | Andytra/Jejamo.com

Jejamo.com, Bandar Lampung – Pengurus Partai Demokrat Lampung Imer Darius menyebut pasangan M Ridho Ficardo-Bachtiar Basri sudah membuat kondisi Lampung lebih baik dari sebelumnya.

“Selama tiga tahun memimpin mereka ditinggalkan dengan kondisi yang tidak baik, seperti insfratruktur jalan, irigasi, pendidikan serta kesehatan yang seperti kita lihat. Selain itu juga kita harus meningkatkan pendapatan untuk membayar kekurangan yang dipinjam melalui APBD,” ujar Imer Darius.

Namun, lanjut Imer, kini masyarakat sudah bisa melihat apa yang sudah dilakukan oleh pasangan petahana tersebut. “Saat ini bagaimana kondisi Lampung sudah menjadi lebih baik dilihat dari kondisi insfratruktur, pelayanan kesehatan dengan kondisi RSUD saat ini, serta pendidikan dengan sekolah-sekolah yang ada dan ditambah lagi di sektor pariwisata yang menjadi pendongkrak,” imbuh Wakil Ketua DPRD Lampung itu.

Menurutnya takdir Tuhan menjadikan M Ridho Ficardo kembali berpasangan dengan Bachtiar Basri dalam ajang Pilgub Lampung 2018.

“Memang pada waktu itu kita juga bingung untuk memilih siapa yang menjadi bakal calon wakil Pak Ridho. Kemudian sosok Pak Bachtiar dinilai mampu untuk menjadi pasangannya. Untuk kali ini, mungkin sudah ditakdirkan berpasangan lagi,” ucap Imer.

Hal tersebut disampaikan Imer yang mewakili pasangan Ridho Berbakti Jilid II dalam acara Bincang Kandidat yang digelar lembaga kajian Institut Demokrasi Ekonomi Agriculture dan Politik Lampung (iDeal) hari ini, Selasa, 6/2/2018, di Kafe Dawiels Bandar Lampung.

Direktur Eksekutif iDeal Adian Saputra mengatakan, pihaknya mengundang semua pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Lampung atau yang mewakili mereka. Acara ini, kata Adian, bertujuan memberikan ruang kepada masyarakat untuk menyampaikan gagasan kepada para kandidiat.

“Ini bukan debat kandidat. Ajang ini lebih kepada membangun kultur diskusi sehingga ada dialog yang positif dan mampu bekontribusi buat Lampung,” ujarnya.(*)

Laporan Andytra Purcokowisto, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini