Jejamo.com, Lampung Selatan – Calon gubernur Lampung nomor urut 2 Herman HN melakukan kampanye di Lapangan Jati Indah, Kecamatan Tanjung Bintang, Lampung Selatan, Selasa, 20/3/2018.
Di hadapan ribuan pendukungnya, cagub Lampung yang berpasangan dengan Sutono ini mengulas program peningkatan infrastruktur jalan. Ia prihatin ternyata jalan Provinsi banyak dalam kondisi rusak.“Gimana mau maju ekonomi rakyat, kalau jalan saja susah, rusak semua, lobang di mana-mana”, kata Herman HN.
Bagi Herman HN, infrastruktur jalan adalah penunjang ekonomi. Menurutnya kemajuan sebuah daerah juga diukur pada kualitas jalan rayanya. “Jalan tol itu yang bangun Pak Jokowi. Kalau Saya, rakyat dapat lihat sendiri di Bandar Lampung, jalan mulus, flyover dibangun untuk mengurai kemacetan,” jelas Herman HN.(Rilis)