Jejamo.com, Bandar Lampung – Hari ini (22/6), calon gubernur (cagub) Lampung nomor urut 2, Herman HN, berhalalbihalal bersama Partai Berkarya Lampung.
Dalam sambutannya, Herman HN berterima kasih kepada Partai Berkarya Lampung yang telah mendukung Herman HN-Sutono dalam Pilgub Lampung 2018.
“Partai Berkarya memang baru di Lampung, tetapi buktinya lolos verifikasi KPU. Artinya, punya kader yang banyak dan pengurus yang aktif berpolitik di Lampung,” puji Herman HN dalam rilis yang diterima jejamo.com hari ini.
Ia menambahkan, kerja pemenangan Herman HN-Sutono adalah langkah memenangkan kepentingan seluruh rakyat Lampung.
“Waspada, kita harus melawan praktek curang politik uang dan bagi-bagi sembako/bingkisan,” pesan Herman HN.
“Harapan rakyat untuk memperoleh sekolah dan berobat gratis tidak boleh kalah dengan politik uang dan bagi-bagi sembako/bingkisan,” tutup Herman HN.(*)