Kamis, Desember 19, 2024

Top Hari Ini

Terkini

PILKADA LAMPUNG UTARA: Wartawan Dilarang Masuk Pleno Pengundian Nomor Urut

Wartawan tertahan di depan gedung Islamic Center Kotabumi pada pleno pengundian nomor urut pilkada setempat. | Mukaddam/Jejamo.com

Jejamo.com, Lampung Utara – Para wartawan sempat tertahan tak boleh masuk pada pleno terbuka KPU Lampung Utara di Gedung Islamic Center setempat untuk pengundian nomor urut peserta pilkada, Selasa, 13/2/2018.

Para jurnalis belum diperkenankan masuk sebelum ada izin Ketua KPU setempat.

Pantauan jejamo.com, saat para pencari berita hendak masuk ruangan pleno terbuka, beberapa anggota TNI dan Polri belum memberikan izin.

“Maaf semuanya, kami melaksanakan tugas. Jadi kami belum mendapatkan pemberitahuan dari anggota KPU untuk mempersilakan masuk,” ujar seorang anggota Polres setempat yang berjaga di pintu masuk.

Tak lama, muncul seorang anggota KPU dan menyatakan segenap awak media dipersilakan masuk ketika sampai waktunya.

Pernyataan itu direspons para jurnalis yang telah lama menunggu di depan pintu.

“Ini pleno terbuka. Mengapa kami tak boleh masuk? Sudah kami pulang saja. Kami tak perlu memberitakan ini,” ujar seorang jurnalis.

“Apa ada rekayasa dalam pleno ini?” ujar jurnalis lainnya.

Di dalam ruangan, rapat telah berjalan tanpa diketahui pasti pelaksanaan pleno.

Pilkada Lampung Utara bersamaan dengan Pilgub Lampung dan Pilkada Tanggamus pada 27 Juni 2018. Pilkada di daerah ini diikuti 3 pasangan calon.(*)

Laporan Buhairi Aidi dan Mukaddam, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini