Jejamo.com, Bandar Lampung – Lembaga kemanusiaan nasional Pos Keadilan Peduli Umat (PKPU) Lampung bersama CIMB Niaga Syariah menyalurkan peralatan kesehatan, peralatan sekolah, dan sembako untuk korban pascabanjir di Kecamatan Telukbetung Selatan, Bandar Lampung, Selasa, 3/5/2016.
Pelaksanaan pemberian bantuan bertempat di Kantor Kecamatan Telukbetung Selatan, Bandar Lampung. Bantuan berupa 200 paket sembako, 150 paket perlengkapan sekolah, dan 150 paket peralatan kesehatan.
Kelurahan Pesawahan dan Kelurahan Gedong Pakuon merupakan dua wilayah terparah yang dilanda banjir pada 15 Maret 2016 lalu. Banjir yang datang tiba-tiba membuat warga tidak bisa menyelamatkan barang berharga.
“Bantuan terdiri dari buku tulis, pena, pensil. Adapun paket hygiene kit yang dibagikan berupa alat bersih-bersih rumah tangga, selimut, dan tikar. PKPU Lampung mewakili penerima manfaat mengucapkan terima kasih kepada CIMB Niaga Syariah yang meyalurkan bantuan. Semoga dapat dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat,” kata Kepala Cabang PKPU Lampung Sefrizal Permana.
Kepala Cabang CIMB Niaga Syariah, Joko Fajar Nugroho, mengatakan, pihaknya prihatin atas kejadian yang terjadi.
“Kami bersama PKPU Lampung mencoba memberikan bantuan. Semoga ini menunjukkan kami tetap ada di sini untuk ikut membantu dan prihatin. Tidak banyak yang bisa kami berikan. Mudah-mudahan yang kami bisa berikan dapat bermanfaat,” ujarnya.
Penyaluran ini juga dihadiri Asisten I Pemerintah Kota Bandar Lampung Dedi Amarullah. Dedi mengucapkan terima kasih kepada PKPU Lampung dan CIMB Niaga Syariah.(*)
Laporan Anggun Erpiyana, Kontributor Jejamo.com