Jumat, November 8, 2024

Top Hari Ini

Terkini

PKPU Termasuk di Lampung Masih Ada, Ini Surat Presidennya

Salah satu kegiatan PKPU Lampung di Tulangbawang Barat, Minggu, 14/2/2016. | PKPU Lampung
Salah satu kegiatan PKPU Lampung di Tulangbawang Barat, Minggu, 14/2/2016. | PKPU Lampung

Jejamo.com, Bandar Lampung – Lembaga kemanusiaan nasional Pos Keadilan Peduli Umat (PKPU) baik secara nasional maupun Cabang Lampung masih ada. Hanya saja, pengelolaan khusus zakat tidak lagi menjadi ranah kerja PKPU Lampung, tetapi dialihkan atau spin off ke Yayasan Inisiatif Zakat Indonesia (IZI), termasuk Cabang Lampung.

Jejamo.com meneruskan surat terbuka Presiden PKPU Agung Notowigono untuk khalayak ramai. Berikut petikannya:

Assalamu’alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh,

Teriring salam dan doa semoga Bapak/Ibu/Sdr/i senantiasa dalam keadaan sehat dan selalu dalam lindungan Allah SWT.

Dengan ini kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan Bapak/Ibu/Sdr/i yang telah menyalurkan zakatnya selama 16 tahun ini melalui PKPU. Selama itu pula kami berkomitmen untuk terus menjaga kepercayaan pengelolaan zakat melalui program pendayagunaan dan penanganan fakir miskin serta peningkatan kualitas umat.

Dalam rangka optimalisasi dan peningkatan layanan pengelolaan zakat sesuai amanat Undang Undang No. 23 Tahun 2011 tentang Pengelolaan Zakat, maka PKPU menginisiasi pelimpahan (spin off) pengelolaan zakatnya kepada Yayasan Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) yang telah mendapat izin sebagai Lembaga Amil Zakat skala Nasional berdasarkan Surat Keputusan Menteri Agama No. 423 Tahun 2015 pada tanggal 30 Desember 2015

IZI akan meneruskan Visi dan Misi PKPU dalam pengelolaan zakat serta mengelola seluruh sumber daya terkait zakat secara bertahap, sebagaimana tertuang dalam MoU dan Akta Perjanjian Kerja Sama antara PKPU dan IZI.

Kami berharap Bapak/Ibu/Sdr/i untuk dapat melanjutkan penyaluran zakatnya melalui IZI. Adapun PKPU akan tetap menerima dan menyalurkan bantuan kemanusiaan, pemberdayaan masyarakat, kepedulian perusahaan dan dana sosial lainnya untuk memberi solusi yang memandirikan.(*)

Laporan Adian Saputra, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini