Rabu, Desember 18, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Plt. Bupati Lampung Tengah Loekman Klaim Dinas Terkait Sudah Atasi Banjir

Plt Bupati Lampung Tengah Loekman. | Raeza Handani/Jejamo.com

Jejamo.com, Lampung Tengah – Plt. Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto telah menggelar rapat membahas bencana banjir yang terjadi di daerah ini beberapa hari lalu.

Ia mengatakan, masing-masing bidang sudah melakukan tugasnya seperti BPBD menggunakan peralatan untuk evakuasi masyarakat dan Dinas Sosial memberikan bantuan makanan bagi warga yang mengungsi.

“Selaku pimpinan saya bersama Sekkab berkoordinasi terus setiap waktu melalui camat yang wilayahnya banjir,” ujarnya, Kamis, 01/3/2018.

Ia menjelaskan, Pemkab harus melakukan prosedur lebih dahulu menangani banjir yang terjadi di wilayahnya.

“Saya harapkan masyarakat bisa memahami apa yang kami lakukan. Bukan tidak mau turun, tapi sudah ada jajaran dinas terkait mengatasi bencana banjir kemarin,” ujarnya.

Loekman mengatakan, pihaknya  sudah selesai rapat bersama jajaran terkait bencana bersama para camat untuk meminta laporan kampung mana yang kondisinya rusak.

“Sehingga kami mempunyai data riil mana saja yang perlu kami berikan bantuan,” pungkasnya.(*)

Laporan Raeza Handani, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini