Jejamo.com,. Jakarta – PSSI melalui Sekretaris Jenderal PSSI, Ade Wellington, mengumumkan pelatih asal Spanyol Luis Milla menjabat sebagai pelatih Timnas Indonesia.
Milla diboyong menjadi Timnas Indonesia dengan kontrak berdurasi dua tahun. Ade menjelaskan bahwa akan ada evaluasi terkait performa Milla sebagai pelatih Timnas Indonesia di setiap tahunnya.”Kontraknya dua tahun dengan evaluasi di setiap tahunnya,” jelas Ade saat ditemui di kantor PSSI, seperti dilansir Okezone, Jumat, 20/1/2017.
Kehadiran Milla pastilah diharapkan dapat membawa angin segar di Timnas Indonesia. Dengan pengalamannya, mantan pelatih Spanyol tersebut diharapkan dapat membawa Timnas Indonesia meraih hasil lebih baik. Sebab, terakhir kali Indonesia juara di turnamen regional ialah pada 1991 saat Aji Santoso dan kawan-kawan meraih medali emas SEA Games Manila, Filipina.
Selain Timnas senior Indonesia, Milla juga akan menukangi Timnas U-22 yang berlaga di SEA Games 2017 Malaysia. Mengingat ajang dua tahunan tersebut akan bergulir sekira tujuh bulan lagi, persiapan harus dikebut pelatih berusia 50 tahun itu.(*)