Rabu, November 20, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Redakan Sakit Kepala dengan Menggigit Pensil

Ilustrasi. | Ist.
Ilustrasi. | Ist.

Jejamo.com, Lifestyle – Sakit kepala kerap dianggap ringan oleh sebagian besar orang. Bagaimanakah cara meredakannya? Sakit kepala bisa menjadi alternatif meredakan sakit kepala.

Dokter Jane Leonard menjelaskan, sakit kepala sebagian besar dipicu oleh kelelahan, stress, cemas, hingga gangguan emosi. Saat itu terjadi kejang otot di daerah wajah, leher, rahang, dan kulit kepala yang menyebabkan sakit kepala.

Selain itu, kejang otot juga bisa menjadi tanda disfungsi temporomandibular joint (TMJ). TMJ biasanya terjadi, karena sering menggeretakan gigi saat tidur.

Jane mengungkap, dengan menggigit pensil maka bisa mengendurkan otot rahang yang tegang. Posisi pensil dibuat horizontal saat digigit.

“Ini merupakan latihan untuk mencoba mengendurkan otot-otot yang biasa digunakan untuk mengunyah dan bagian yang mengalami disfungsi TMJ,” kata Jane.

Jane menjelaskan, rahang merupakan salah satu sendi kompleks dalam tubuh. Ketika ada masalah fungsi sendi di rahang, bisa menyebabkan TMJ. Biasanya disertai dengan nyeri sendi. Jika dibiarkan, khawatir rahang akan menjadi kaku dan sulit kembali seperti semula.

Dilansir dari kompas.com, sementara itu penelitian sebelumnya mengaitkan sakit kepala dengan adanya tekanan pada leher.

Menurut para ahli, 80 persen sakit kepala tipe tegang disebabkan oleh masalah otot leher. Nyeri pada otot leher sering kali disebabkan, karena salah postur saat duduk. Misalnya, leher yang sering menunduk karena menatap layar komputer yang lebih rendah.

Julie Sugrue, seorang fisioterapis mengungkapkan, di daerah kepala dan leher terdapat 36 kelompok otot. Sebanyak 20 otot di antaranya terbukti dapat menyebabkan sakit kepala. (*)

Populer Minggu Ini