Senin, Desember 16, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Relawan Abdul Hakim di Kota Metro Mulai Copot Peraga Kampanye

Relawan pasangan Abdul Hakim-Muchlido Apriliast (Ahli) mencopot alat peraga kampanye di posko pemenangan, Sabtu, 5/12/2015. | Ist
Relawan pasangan Abdul Hakim-Muchlido Apriliast (Ahli) mencopot alat peraga kampanye di posko pemenangan, Sabtu, 5/12/2015. | Ist

Jejamo.com, Kota Metro – Tim relawan pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Metro Abdul Hakim-Muchlido Apriliast mulai mencopoti alat peraga kampanye sejak Sabtu kemarin, 5/12/2015.

Mulai Minggu, 6/12/2015, Kota Metro memasuki masa tenang hingga hari pencoblosan, 9 Desember mendatang. Semua alat peraga kampanye pasangan ini sudah diturunkan, termasuk yang berada di posko pemenangan.

Relawan pasangan ini, Suwanda mengatakan, pihaknya melaksanakan aturan. “Kalau sudah aturan, ya diikuti. Semua kami lepas,” ujarnya dalam rilis yang diterima jejamo.com, Minggu sore.

Kata Suwanda, ia sempat ingin mencopot alat peraga kampanye yang dipasang KPU di Lapangan 22. “Namun, ketua tim bilang, kalau punya KPU dibiarkan saja,” lanjut Suwanda.

Salah seorang tim pemenangan Heriyanto menjelaskan, pihaknya ingin membuktikan pasangan ini siap menjadi contoh dan pelopor. “Kami berusaha menjadi pelopor kebaikan,” ujarnya.

Heriyanto sendiri ikut melepas alat peraga di posko Kecamatan Metro Timur. “Kawan-kawan menyisir di jalan-jalan. Kami komitmen dengan peraturan,” pungkas Heriyanto.(*)

Populer Minggu Ini