Jejamo.com, Bandar Lampung – Sebuah rumah di Jalan Way Besai, Kelurahan Sumur Batu, Kecamatan Telukbetung Utara, Bandarlampung, nyaris ludes terbakar, Kamis, (23/8), pukul 14.30 WIB.
Berdasarkan pantauan Jejamo.com, namapk beberapa personel Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bandar Lampung masih berusaha memdamkan api dan terlihat sejumlah anggota polisi dari Polsek Tanjungkarang Utara di lokasi.
Supardi (48) saksi mata menjelaskan, rumah milik Ir Kuncoro terbakar, saat dirinya yang tak jauh dari lokasi melihat kepulan asap hitam yang diduga muncul dari bagian belakang.
“Saya lihat kepulan asap, karena saya penasaran terus lihat ke sana. Waktu saya sampai di lokasi ternyata kebakaran, lalu saya berteriak minta tolong warga,” ujarnya saat ditemui di lokasi.
Mendengar teriakannya, kata Supardi, beberapa warga datang untuk membantu memadamkan api. Namun, kondisi pintu terkunci sehingga warga terpaksa mendobraknya.
“Setelah didobrak dan kami masuk, terlihat api dari bagian dapur sudah membesar dan kami berusaha padamkan api dengan air seadanya.” kata dia.
Dia menuturkan, tidak lama pemadam kebakaran dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bandar Lampung datang.
“Alhamdulillah enggak butuh waktu lama api dapat dipadamkan petugas BPBD. Api juga nggak sampai menyambar ke bagian lainnya. Peristiwa ini nggak ada korban jiwa. Karena waktu kebakaran rumah sedang ditinggal pemiliknya ke Jakarta,” jelasnya.
Sementara itu Kabid Kesiapsiagaan BPBD Kota Bandar Lampung Rizki menduga api muncul dari bagian belakang rumah diduga korsleting listrik.
“Dugaan sementara korsleting listrik. Tapi dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa. Sebab pemilik rumah sedang menjenguk kerabatnya di Jakarta,” tuturnya.
Dia menambahkan, untuk memadamkan api, pihalnya menurunkan pulahan personel dan beberapa kendaraan pemadam kebakaran.
“Ada 25 personel dan empat unit kendaraan damkar. Api dapat dipadamkan, tidak sampai setengah jam,” pungkasnya.(*)
Laporan Andi Apriyadi, Wartawan Jejamo.com