Senin, November 11, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Safari Ramadan, Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona Beri Bantuan Operasi Gratis Warga

Bupati Pesawaran Deni Ramadhona beri bantuan warga operasi gratis | ist
Bupati Pesawaran Deni Ramadhona beri bantuan warga operasi gratis | ist

Jejamo.com, Pesawaran – Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona memberikan bantuan kepada  Ngadiman (60) warga desa Persiapan Dantar dan Rumyati (64) warga desa Banjaran, Kecamatan Padang cermin, yang mengidap katarak, bantuan operasi mata gratis dari Pemerintah kabupaten Pesawaran.

Hal itu disampaikan bupati saat memimpin Safari Ramadan di  Masjid Al Amanar, Desa Persiapan Dantar,  Kecamatan Padangcermin, Senin,  12/6/2017.

Dendi, mengatakan, tujuan diadakan Safari Ramadan, adalah untuk meningkat jalinan silaturahmi antara pemerintah dengan masyarakat serta para ulama.

“Saya berterimakasih kepada masyarakat Desa Persiapan Dantar menjadi tuan rumah. Momen ini bisa melepas kerinduan saya dengan masyarakat.  Pada bulan Ramadan kita bisa saling bersilaturahmi saya bahagia dan gembiara bisa menatap dan menyapa langsung masyarakat dan bisa berbuka puasa dengan masyarakat,” ujarnya.

Dendi mengatakan, acara Safari Ramadan bukan hanya sekadar seremonial saja melainkan bisa mengambil maknanya, bahwa masyarakat Desa Persiapan Dantar masih guyub (rukun) .

“Banyak masalah yang kita harus selesaikan, dengan ini sangat penting pemerintah bisa hadir mengatasi masalah dan memberikan manfaat untuk masyarakat. Saya mohon doa dan dukungan masyarakat,” pungkasnya.(*)

Laporan Sugiono, Wartawan Jejamo.com

 

Populer Minggu Ini