Jejamo.com, Bandar Lampung – Satuan polisi pamong praja (Pol PP) Bandar Lampung menerima penghargaan sebagai Satker dengan tingkat kehadiran tertinggi dari Pemkot Bandar Lampung.
Penghargaan ini diterima langsung oleh Kasat Pol PP, Cik Raden, pada apel rutin minggu pertama bulan Februari di lingkungan kantor Pemkot, Senin, 1/2/2016. Selain Cik raden, penghargaan juga diberikan kepada Dedi Amrulah, Asisten I, dan Suparma Wijaya Asisten III.
Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunaan, Pola Pardede mengatakan, penghargaan ini diberikan sebagai realisasi tingkat kedisiplinan dari seluruh Satker bagian yang mengikuti apel rutin.
Penghargaan ini juga merupakan bukti perhatian pemerintahan kota Bandar lampung dalam upaya meningkatkan disiplin aparatur sipil negara dalam melaksanakan tugas dan fungsi pemerintahan dan pembangunan.
“Semoga dengan penghargaan ini dapat meningkatan motivasi aparatur yang memiliki tingkat kehadiran masih rendah, selain itu, ini juga sebagai bukti fokus kita dalam peningkatkan kerja pemerintah,” ungkap Pardede mewakili Pj. wali kota Bandar Lampung, Sulpakar.(*)
Laporan Sigit Sopandi, Wartawan Jejamo.com