Jejamo.com, Bandar Lampung – Aksi pencurian kembali terjadi pada mini market di Bandar Lampung. Selain Alfamart Sultan Agung, pencuri juga menyatroni Indomaret Pos Shop dan Kantor Post di Jalan Griya Utama, Kelurahan Way Halim Permai, Kecamatan Way Halim, Bandar Lampung, sekitar pukul 1.20 WIB, Senin, 19/9/2016.
Berdasarkan pantauan jejamo.com, petugas Inafis Polresta Bandar Lampung sedang memeriksa tempat kejadian perkara (TKP). Dari lokasi kejadian tampak terlihat bercak darah dilantai kantor post, diduga bekas darah pelaku.
Desy Hawani (23) kepala toko Indomaret mengatakan, pelaku berjumlah satu orang masuk ke Indomaret melalui kantor pos yang berdempetan dengan minimarket tersebut. Pelaku masuk dengan cara memecahkan kaca depan kantor pos.
“Pelaku masuk ke kantor post dan memecahkan kaca untuk bisa masuk kedalam Indomaret, aksi pelaku terekam CCTV sekitar pukul 1.20 WIB,” ujarnya kepada jejamo.com, di lokasi.
Desy menuturkan, pelaku mengambil sejumlah rokok dan uang tunai Rp 400 ribu yang ada dibagian kasir. Namun, pelaku tidak mengambil uang yang ada didalam berangkas.
“Awalnya, saya mau membuka toko pagi-pagi. Saya lihat toko sudah terbuka dan saya mulai curiga kalau toko ini dicuri,” ungkapnya.
Sementara itu, Aprilia (22) pegawai kantor pos mengatakan, pelaku juga mengambil sejumlah uang dan mengacak-acak ruangan yang ada di dalam kantor pos.
“Pelaku juga mengambil uang di dalam kotak amal dan kotak sumbangan kecil untuk panti asuhan,” kata Aprilia.(*)
Laporan Andi Apriyadi, Wartawan jejamo.com