Senin, November 11, 2024

Top Hari Ini

Terkini

SMK Farmasi Cendikia Farma Husada Gelar MOS, Tekankan Motivasi Belajar

Training motivasi SMK Farmasi Cendikia Farma Husada. | Ist
Training motivasi SMK Farmasi Cendikia Farma Husada. | Ist

Jejamo.com, Bandar Lampung – Mulai hari ini siswa baru SMK Farmasi Cendikia Farma Husada menjalankan masa orientasi siswa atau MOS. Ketua yayasan sekolah ini Ardiyansyah Kahuripan menjelaskan. MOS ditekankan pada pengenalan lingkungan, pemetaan potensi siswa, dan membangun motivasi di awal masuk sekolah.

“Yang penting bagaimana bisa memotivasi anak-anak agar suka dengan sekolah dan lingkungan sekitar. Kemudian mulai membangun kebiasaan belajar di sekolah dengan motivasi yang tinggi,” kata Ardiyansyah kepada jejamo.com Senin, 17/7/2017.

Alumnus SMAN 2 Bandar Lampung itu menuturkan, pengenalan lingkungan sekolah menjadi penting agar siswa mengetahui detail institusi ini. Selain itu, membangun kecocokan atau chemistry antara siswa dan sekolah.

Yang tak kalah penting, kata dia, sekolah mulai bisa memetakan potensi siswa.

Selain diisi oleh guru setempat, MOS juga akan menghadirkan beberapa pemateri dari luar.

“Kemungkinan besar semacam motivator begitu. Sehingga anak-anak makin terpacu untuk berprestasi,” pungkasnya.

MOS sendiri akan diadakan sejak hari ini hingga tanggal 19 Juli mendatang.

Para siswa dan siswi yang mengikuti MOS wajib mengenakan seragam celana panjang hitam dan baju putih lengan pendek, bersepatu hitam dan berkaus kaki putih.

Kemudian, membawa sandal jepit, membawa bekal makanan, membawa Alquran dan Zikir Alma’tsurat, membawa alat tulis, dan berambut pendek.

SMK Farmasi Cendikia Farma Husada sendiri dikenal sebagai sekolah berprestasi. Siswi mereka baru-baru ini mewakili Lampung pada ajang nasional Lomba Kompetensi Siswa.(*)

Laporan Adian Saputra, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini