Kamis, Desember 19, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Sopir Gocar Bandar Lampung Ancam Segel Kantor Gojek

Demo Sopir Gocar. (Andi Apriyadi/Jejamo.com)

Jejamo.com, Bandar Lampung – Ratusan pengemudi ojek online Gocar berencana menyegel kantor PT Karya Anak Bangsa Gojek Lampung jika tuntutan tidak didengarkan manajemen Gojek. Hal tersebut disampaikan oleh Far selaku koordinator aksi.

“Kami akan menyegel kantor Gojek jika keputusannya tidak sesuai dengan tuntutan kami. Banyak rekan-rekan kami yang memutuskan untuk berhenti menjadi driver,” ujarnya saat ditemui di lokasi, Selasa, (14/8).

Far menyebutkan, saat ini keberadaan kantor Gojek sudah mulai cukup meresahkan dan sering memunculkan konflik antara sesama pengemudi Gocar.

“Jadi kenapa kami kemudian harus berencana menyegel kantor PT Karya Anak Bangsa Gojek ini, karena kondisinya sudah seperti ini. Kami juga akan menghapus aplikasi Gocar jika keputusannya tidak sesuai dengan permintaan kami,” paparnya.

Dia menambahkan, aksi hari ini merupakan rangkaian aksi yang digelar pada Kamis, (9/8) lalu. Di mana dalam tuntutan massa meminta kenaikan insentif dan menurunkan trip.

“Karena waktu itu mereka (manajemen gojek) berjanji pada tanggal 13/8 akan memberikan keputusan, jadi kami hari ini datang ke sini untuk dengar keputusannya. Apa pun keputusannya kami akan dengarkan. Sebenarnya kami ingin mediasi dan ngobrol baik-baik,” kata dia.

Sebelumnya diberitakan, ratusan driver taksi online Gocar kembali menggeruduk kantor PT Karya Anak Bangsa Gojek di Jalan H. M. Thamrin, Gotong Royong, Tanjungkarang Pusat, Bandar Lampung, Selasa, (14/8).(*)

Laporan Andi Apriyadi, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini