Jejamo.com, Lampung Tengah – Anggota DPR RI Aziz Syamsuddin bersilaturahmi dengan masyarakat Lampung Tengah sekaligus menyosialisasikan empat pilar kebangsaan, yakni Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhineka Tunggal Ika. Politikus Partai Golkar itu juga meminta kepada masyarakat khususnya yang ada di Provinsi Lampung untuk bersama-sama menjaga stabilitas dalam pesta demokrasi pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak tahun 2018 mendatang.
Aziz mengatakan Pilkada serentak pada tahun 2018 mendatang juga akan diselenggarakan di Lampung. ia berharap pelaksanaannya berjalan lancar tanpa ada konflik sosial dan bisa menghasilkan para pemimpin yang memang sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
“Suatu daerah akan bersatu jika seluruh masyarakat dapat mementingkan kepentingan Republik Indonesia bukan mementingkan kepentingan golongan atau kelompok terlebih dahulu,” ujarnya di hadapan ratusan warga Kecamatan Kota Gajah, Minggu, 30/4/2017.
Sebagai wakil rakyat di Senayan dia juga meminta masyarakat untuk ikut mengawal program pemerintah dalam upaya memperkuat ekonomi rakyat, pasalnya anggaran yang dikelola pada APBN tahun 2018 ini nilainya sangat fantastis.
“Mari kita kawal bersama-sama program yang sudah digulirkan pemerintah pusat untuk memperkuat perekonomian masyarakat karena APBN kita tahun ini sebanyak Rp2.085 triliun,” ujar Aziz yang kini menjabat Ketua Badan Anggaran DPR RI.
Menurutnya, masyarakat juga memiliki hak untuk melakukan pengawasan terhadap program yang digulirkan pemerintah. Termasuk program alokasi dana desa (ADD), distribusi gas 3 kilogram, dan pupuk subsidi yang dicanangkan untuk percepatan pembangunan.
“Peruntukan dan distribusinya harus jelas. Harus dirasakan oleh masyarakat yang membutuhkan. Selain itu juga harus dapat dijangkau oleh masyarakat yang kurang mampu. Maka dari itu kita memiliki tugas untuk melaksanakan pengawasan,” paparnya.
Dalam kegiatan yang berlangsung di kediaman Ketua DPRD Lampung Tengah ini, Aziz juga membagikan biskuit Makanan Pendamping ASI kepada ratusan balita dan ibu menyusi. Dia juga memberikan santunan kepada anak yatim piatu pada kegiatan yang dihadiri para tokoh masyarakat, tokoh agama, dan tokoh adat setempat.
Kegiatan Aziz Syamsuddin tersebut diparesiasi oleh Ketua DPRD Lampung Tengah Achmad Junaidi Sunardi. Menurutnya kegiatan serupa perlu dilaksanakan secara berkala demi menjaga persatuan dan kesatuan di Indonesia khususnya di Kabupaten Lampung tengah dan Provinsi Lampung yang merupakan daerah dengan berbagai macam suku bangsa.
“Saya berharap agar masyarakat jangan sampai terkotak-kotak dan cuma mengedepankan kepentingan golongan atau suku, sehingga lupa bahwa kita adalah satu negara yaitu Indonesia,” tandasnya.(*)
Laporan Raeza Handani, Wartawan Jejamo.com