Senin, Desember 16, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Tahun 2017, Bakal Ada Kampung Warna-warni di Kota Metro

Salah satu sudut Kelurahan 22 Hadimulyo Kota Metro yang rencananya akan dijadikan kampung warna-warni. | Haris/Jejamo.com
Salah satu sudut Kelurahan 22 Hadimulyo Kota Metro yang rencananya akan dijadikan kampung warna-warni. | Haris/Jejamo.com

Jejamo.com, Kota Metro – Dinas Tata Kota dan Pariwisata Kota Metro merencanakan pembuatan kampung warna-warni sebagai tempat wisata keluarga di Bumi Sai Wawai.

“Rencana ini sudah kami laporkan kepada Wali Kota dan sudah disetujui. Harapannya bisa menjadi tempat wisata keluarga sekaligus meningkatkan perekonomian masyarakat,” ujar Mely Darti Jaya Singa, Kepala Seksi Pengembangan dan Promosi Pariwisata Dinas Tata Kota dan Pariwisata Kota Metro, Rabu, 21/12/2016.

Menurut Mely rencana pembuatan kampung warna-warni akan dilakukan di Kelurahan 22 Hadimulyo. Lokasi tersebut dipilih dikarenakan dekat dengan  pusat kota.

“Saat ini tinggal bagaimana masyarakatnya. Diharapkan perilaku mereka yang tidak baik seperti buang sampah di pinggir sungai akan berkurang karena kampungnya menjadi tempat wisata,” jelas Mely. Ia menambahkan jika masyarakat sudah setuju, Pemkot Metro akan segera melakukan pengecatan di kampung yang sudah dipilih.

Sebelumnya, sebuah kampung di Kota Malang, Jawa Timur, namanya mencuat lantaran rumah-rumah penduduknya dicat warna-warni. Kampung warna-warni tersebut terletak di daerah Kelurahan Jodipan, Kecamatan Blimbing, Kota Malang. Tak sedikit orang yang menyebut Kampung Jodipan adalah kampung warna-warni ala Rio De Janeiro di negara Brasil.

Laporan Haris Riyanto Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini