Jejamo.com, Bandar Lampung – Manajemen Taman Wisata Lembah Hijau Bandar Lampung akan mengitensifkan pengajian bagi karyawannya jelang bulan Ramadan 1438 H.
“Kami akan meluangkan waktu buat karyawan dengan mengadakan kegiatan buka bersama, kemudian dilanjutkan pengajian lebih intens lagi. Saat ini kami masih tunggu kebijakan dari perusahaan,” ujar Manajer Marketing Lembah Hijau Yudi Indra Irawan.kepada Jejamo.com, Kamis, 25/5/2017.
Selain itu, lanjut Yudi, perusahannya juga kemungkinan akan membagikan paket sembako.
“Saya belum tahu apakah bulan puasa akan melakukan kegiatan membagikan sejumlah sembako. Tapi biasanya setiap tahun pasti ada kegiatan. Terakhir April kemarin dalam rangka ulang tahun Lembah Hijau,” ungkapnya.
Ia mengatakan, pada bulan Ramadan pihaknya juga akan tetap beroperasional dengan menyediakan buka bersama bagi pengunjung. Tetapi, sebelumnya pengunjung harus memesan atau mendaftar tempat terlebih dahulu.
“Karena di bulan Ramadan kami masih buka. Walau pun bulan puasa sepi tidak ada rombongan, kami tetap menerima kalau ada pengunjung yang mau buka bersama di sini,” terangnya.
Dia menambahkan, pihaknya akan memberikan harga promo bagi para pelajar. Paketnya lebih murah dibandingkan hari biasa. Untuk pengunjung umum juga tersedia diskon hingga 50 persen untuk wahana waterboom.(*)
Laporan Andi Apriyadi, Wartawan Jejamo.com